MAIN GAME ITU REKREASI, GAMER (ESPORT) ITU PROFESI

Hasil gambar untuk gamers
Oleh : Dedi Hidayat


              Tidak dapat dipungkiri bahwa game pada saat ini banyak diminati oleh khalayak. Game  tidak hanya diminati oleh anak-anak saja, melainkan dari remaja hingga dewasa. Game pada awalnya hanya dijadikan sebagai hobi dan sebagai saran penghibur diri. Hingga pada saat ini menjadi sebuah bidang Pekerjaan atau Profesi (eSport).
            Sekarang ini kategori olahraga beragam cabangnya. Salah satunya cabang eSport atau olahraga elektronik atau bisa disebut nge-game. Jika dahulu aktivitas main game hanya sekedar refreshing di akhir pekan atau setelah kerja, sekarang sudah menjadi profesi setara atlet profesional. Hadiahnya bervariasi mulai dari ratusan ribu sampai jutaan dollar Amerika. Dari situlah banyak orang berbondong-bondong untuk menjadi gamer profesinal.
            Dahulu orang-orang selalu berkata bahwasannya nge-game itu hanyalah melalaikan. Iya tentu ia hanya akan melalikan apabila berstatus rekreasi atau hanya untuk senang-senang semata. Seorang siswa tugasnya adalah masuk sekolah, belajar, membaca, dan mengerjakan PR. Jika ia keseringan main game maka berarti game tersebut telah melalaikannya, yakni melalaikannya dari tugas utamanya yaitu belajar. Begitu pula seorang petani terhadap lahan pertanianny, seorang karyawan dengan tugas kantornya, supir dengan angkotnya, dan pedagang dengan tokonya. Jika mereka terlalu banyak berekreasi dengan game, maka game tersebut-pun akan melalaikannya dan menjadi tidak baik baginya serta mengancam profesi utamanya.
            Hal diatas berjalan berbeda dengan seorang yang profesinya adalah nge-game. Ia membutuhkan game bukan untuk rekreasi sebagaiman orang-orang dengan profesi yang lainnya, ia bermain game guna untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Dia bukan lah orang yang sedang belajar di sekolah, bukan orang yang tugasnya mencangkul di sawah, bukanlah orang yang sedang bekerja di kantor, bukan pula seorang sopir, pedagang, atau juru masak, ia tidak mencari uang dari segala profesi tersebut. ia adalah seorang gamer, bermain game lah yang menghasilkan uang baginya. Kerjanya adalah bermain game, istirahatnya adalah tidak bermain game.

                        

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TEKS DESKRIPTIF PONDOK PESANTREN DARUN NUN

BIOGRAFI PENGARANG KITAB QAMUS AL MUHITH

KISAH HARU SANG DOKTER