LESTARI LINGKUNGANKU
Oleh: Inayatul Maghfiroh
Tak Kala kedipan mata mulai terbuka
Sinar surya terdampar dipelupuk mata
Mata mengatup manja menghindari cahayanya
Tangan melaju membuka jendela
Hamparan luas jajaran bunga
Menjadi pemandangan nan indah menyejukkan mata
Semerbak harum pula baunya
Merangsang hidung berfungsi kembali
Berdiam, merenung, sesembari mensyukuri rathmatNya
Atas keindahan ciptaanNya
Lingkungan nan indah memikat
Yang setiap pagi menggugah semangat
Dan setiap saat menguatkan tekad
Pada semoga yang dilangitkan
Lestarilah wahai lingkungan
Nan
Menyejukkan setiap pemandang
Malang 1 April 2020
pondok Pesantren Darun Nun Malang
Komentar
Posting Komentar