PENANTIAN
sumber : https://images.app.goo.gl/niXCk8pZiZt4JmKt5 Oleh : Meisya Eva Natasya Ketika waktu tak lagi tersisa Jam, menit, dan detik menjadi penentu Berkelahi dengan waktu, bergelut dengan masa Mengerti apa yang terjadi Ku kira ini benar Tidak, ternyata salah Disaat hati ingin taqwa, Namun raga selalu mementingkan dunia Padahal aku tau, jarak kemenanganku hanya antara Hamparan sajadah dan hayya ‘alalfalah sangatlah dekat Sayup- sayup terdengar panggilan mengajakku untuk mendekap Membangunkanku untuk taat Mengingatkan bahwa dunia bukan segalanya Kini waktu bukanlah untuk senda gurau Terlalu singkat untuk itu semua Hidup di atas kehendak dan kemauan-Nya Apa yang dilakukan akan dibalas dengan setimpal Hanya penantian untuk di kehidupan yang sebenarnya Ketika malaikat maut mengangkat pedang Dan menghampiri untuk menjemput Di situlah akhir dari segalanya